MyPersonality.info, Mengungkap Jati Diri

Situs www.mypersonality.info sebenarnya sudah lama ada. Saya iseng-iseng membuka blog saya yang lama dan di situ ada badge personality saya. Saya coba klik, ternyata situs tersebut masih aktif.

Saya bikin akun baru, dan melakukan test ulang. Dan.. hasilnya masih sama. Ternyata saya masih tetap dianggap sebagai seorang INTP… Introverted, iNtuition, Thinking, dan Perceiving. Dan tipe INTP bisa disebut sebagai Engineer. 😀 Emang saya engineer… 😀

image 

Continue reading “MyPersonality.info, Mengungkap Jati Diri”

SketchUp Sudah Berpindah Tangan

image

SketchUp terakhir sejak tulisan ini dibuat adalah versi 8, masih buatan Google. Begitu saya jalankan, ternyata ada notifikasi kalo sudah ada update terbaru. Wah, saya pikir udah ada SketchUp 9. Ternyata… wrong!

image

SketchUp terakhir masih versi 8. Tapi, yang aneh adalah.. logonya berubah! Begitu saya scroll ke bawah, ternyata SketchUp sudah bukan milik Google. Tapi udah dibeli sama Trimble.

Continue reading “SketchUp Sudah Berpindah Tangan”

Hitam Putih. Itu Bukan Warna

Dulu ada istilah TV Hitam-Putih dan TV Berwarna. Artinya… Hitam dan Putih itu bukan warna ya?

Daripada pusing memikirkan hitam dan putih, mari kita menggambar… coba-coba pake mouse… dan ternyata hasilnya…. hancurrr!! Susah ternyata menggambar pake mouse.

hitamputih

Coba deh… freeware yang namanya MyPaint. Salah satu software terbaik untuk kategori “sketch and draw”.

Go Green? Less Paper? Serius?

Sudah banyak kantor, sekolah, lembaga pendidikan, dan sejenisnya yang telah menjalankan konsep Go Green, salah satunya dengan program “mengurangi penggunaan kertas” alias “less paper”.

Jujur saja, untuk perusahaan engineering, khususnya konstruksi, program less paper ini memang agak susah diterapkan. Mungkin bisa, tapi menunggu inovasi teknologi yang paling tepat. Orang konstruksi khususnya lapangan butuh sebuah media yang dapat menampilkan gambar dengan ukuran besar, fleksibel, ringan, tahan terhadap cuaca, dan dapat dibawa ke mana-mana, dan saat ini kertaslah satu-satunya media yang paling efektif. Pake tablet? Tablet ukuran 10” mana cukup? Nggak mungkin kan ada tablet seukuran kertas A3, A1, apalagi A0. Portable proyektor? No..belum ada proyektor yang cocok, apalagi untuk kondisi lapangan yang terbuka.

Continue reading “Go Green? Less Paper? Serius?”

Ayah, Anak, dan Keledai

Sebuah cerita:

donkey

Ada seorang pria setengah baya bersama anaknya yang masih di bawah remaja, keduanya menunggang seekor keledai. Tak lama berjalan, ada yang berkata: “Ayah & anak itu sungguh tak tahu diri, masa dua orang menunggang seekor keledai.

Karena tak enak sang ayah turun dan menuntun keledai. Tak lama kemudian, ada yang menyela: “Anak sungguh tak tahu diri, membiarkan ayahnya menuntun keledai”.

Merasa ada  benarnya, si anak turun ganti menuntun keledai dan si ayah yg ganti menunggang keledai.

Tak jauh, ada lagi yg berkata: “Bapak tak tau diri, membiarkan anak yg belum dewasa betul menuntun keledai.”

Merasa tak enak, sang ayah turun, dan kini keduanya berjalan kaki sambil menuntun keledai tanpa tunggangan.

Mereka berpikir kali ini tak akan ada yang mengkritik mereka lagi, ternyata terdengar komentar: “Ayah & anak itu sungguh tolol, ada keledai tidak ditunggang malah jalan kaki.

Continue reading “Ayah, Anak, dan Keledai”

Perencanaan & Rekayasa Alam

Dunia teknik tidak akan jauh dari istilah perencanaan (design) dan rekayasa (engineering). Sebut saja teknik apa pun itu, niscaya ada unsur design dan engineeringnya. Engineering dekat kepada sains, karena engineering adalah ilmu terapan dari sains. Sementara di sisi lain, sampai saat ini posisi sains dan agama masih terdapat dua kubu, ada yang menganggap sains dan agama adalah dua hal yang berbeda dan tidak bisa disatukan, dan ada kubu yang memandang bahwa agama dan sains justru saling menguatkan satu sama yang lain. Selama ini, saya lebih banyak bertemu dan membaca karya orang-orang yang berada di kubu kedua. Tidak sedikit dari mereka yang mengakui kebesaran dan kekuasaan Sang Pencipta melalui ilmu sains yang mereka pahami. Saya juga menganut paham kedua, di balik keajaiban sains itu ada sebuah kekuatan yang tidak bisa dirumuskan, hanya bisa diyakini.

pembentukan-tasur

Nah… sebagai seorang engineer (bukan saintist) saya kadang “iri” dengan para ilmuwan karena hal tersebut di atas. Para ilmuwan bisa terus melakukan riset dan penelitian mereka, dan mereka punya peluang lebih banyak untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya dengan mengakui keagungan-Nya melalui penelitian-penelitian mereka. Taruhlah seorang astronom (ilmuwan benda-benda langit), hanya dengan mengobservasi benda langit mereka bisa melihat kekuasaan Tuhan di situ.

Tapi…. rasa “iri” itu sudah hilang. Kemarin, hati saya terguncang,…. seolah-olah sedang melihat sebuah gedung megah yang indah, kokoh, canggih,… pokoknya luar biasa. Padahal, sebenarnya… obyek yang sedang saya cermati hanyalah sebuah pohon bambu.

Continue reading “Perencanaan & Rekayasa Alam”

Tikus Yang Enak dan Aman

Sudah pernah nyobain tikus? Saya sudah. Setiap hari. Setiap menggunakan komputer, pasti tidak lupa membawa tikus alias mouse. (harusnya translatenya ‘tetikus’ ya?).

Nah, tikus saya ada 3… kuning, hitam, dan biru.

image

1. Tikus Kuning. Pake kabel, ukuran sedang dan tebal, harga sekitar 60 ribuan, beli di supermarket. Saya pake buat desktop PC di tempat kerja.
2. Tikus Hitam. Tanpa kabel alias wireless, tipis dan lebih lebar, harga 80ribu, beli di lapak komputer di sebuah mall-wannabe. Dipake untuk netbook.
3. Tikus Biru. Pake kabel, bisa digulung, ukuran kecil, harga 50 ribuan, beli di lapak juga. Cadangan.
Continue reading “Tikus Yang Enak dan Aman”